Selamat datang di MTs Negeri 5 Trenggalek

  • 082142697216
  • mtsnlimatrenggalek@gmail.com

Rapor Digital Madrasah (RDM)

Pengertian Aplikasi Rapor Digital Madrasah (RDM)

Aplikasi penilaian hasil belajar yang sekaligus bisa digunakan sebagai Bank Nilai bagi Madrasah yang bisa digunakan secara fleksibel baik itu madrasah dengan sistem PAKET maupun SKS.

RDM menyajikan perkembangan capaian kompetensi pelajar yang bisa dimonitoring oleh kepala madrasah, pengajar, hingga orang tua pelajar secara real time.


Tujuan Pengembangan RDM

  • Mewujudkan Madrasah Berbasis Digital dengan pemanfaatan teknologi informasi secara optimal
  • Efektifitas dan efisiensi dalam pengelolaan penilaian hasil belajar
  • Madrasah dapat memberikan layanan data secara cepat, tepat, dan akurat

Akun di Aplikasi RDM

Pada RDM ini terdapat beberapa akun yang bisa didaftarkan yang nantinya akan mengelola data di RDM ini:

  • Admin/Operator
  • Guru dan Wali Kelas
  • Kepala Madrasa
  • Waka Kurikulum
  • Staf Tata Usaha

Keunggulan Aplikasi Raport Digital Madrasah (RDM)

  1. Penilaian secara berkelanjutan bisa dilakukan oleh pengguna tanpa menghapus data nilai sebelumnya
  2. Dapat digunakan madrasah secara gratis untuk selamanya tanpa adanya batas waktu
  3. Aplikasi ini bisa di backup dan restore data
  4. Dilengkapi dengan fitur cetak rapor dengan watermark dan barcode, sehingga cetak raport bisa dilakukan tanpa perlu menggunakan kertas ber-watermark
  5. Aplikasi ini mampu mencetak rekap nilai siswa per individu mulai dari semester awal sampai akhir pada satu halaman
  6. Aplikasi dirancang dengan dukungan AngularJS sehingga proses render halaman tidak memberatkan server
  7. Aplikasi didukung PWA dan WorkboxJS. Saat aplikasi dijalankan pada server denga protokol HTTPS, workbox akan berjalan dan membantu proses cache source, dengan ini proses rendering halaman aplikasi pada pengguna akan lebih cepat.
Rapor Digital Madrasah (RDM)

Rapor Digital Madrasah (RDM)
Rapor Digital Madrasah (RDM)

Aplikasi penilaian hasil belajar yang sekaligus bisa digunakan sebagai Bank Nilai bagi Madrasah yang bisa digunakan secara fleksibel baik itu madrasah dengan sistem PAKET maupun SKS.

Lihat detail

Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM)
Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM)

Portal Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM) MTs Negeri 5 Trenggalek

Lihat detail

E-Learning (eduCBT)
E-Learning (eduCBT)

Aplikasi Ujian Madrasah. Memenuhi kebutuhan madrasah dalam pelaksanaan ujian/ulangan. Kemudahan mengolah data siswa dan data soal sehingga mempersingkat waktu pengerjaan admin/operator.

Lihat detail